Ada 2 pertanyaan dari 2 orang berbeda.
1. Kenapa di negeri ini yang mayoritas islam korup ?
2. Kenapa di negara - negara yang memakai landasan agama banyak praktek korupsi ?
Agama itu tuntunan moral dan etika, jalan bertobat beribadah kepada YME berarti praktek dan budaya korupsi tdk termasuk didalamnya. Saya yakin diagama manapun mencuri adalah haram, jadi kita sudahi debat negara agama kenapa selalu korup, itu hanya salah satu penyelewengan saja.
Sebenarnya korelasi antara agama dan korupsi itu tdk pas, negara-negara komunis dan liberal juga ada kasus korupsi, bedanya hanya dipenanganannya saja, kalau negara dengan dasar agama dasar hukumnya masih dipengaruhi ajaran agama dan kemanusiaan sedangkan negara komunis dan liberal putusan hukum lebih berat ke arah efek jera.
Kalau anda belajar sejarah, di era Dark Age Eropa abad 4 - 8, negara-negara theokrasi Kristen di Eropa juga korup itu kenapa sampai pecah menjadi dua, Filipina mayoritas katolik juga korup, Burma atau Myanmar mayoritas Buddha juga korup jadi jangan berkecil hati atau memberikan konklusi yg salah, agama tdk ada hubungannya dengan korupsi, malah agama sebenarnya anti korupsi, anti mencuri, hanya manusia - manusianya saja yg memakai topeng agama, suku dan ras saja sebagai pemikat dan juga sarana tameng jika mendapat hukuman atas kasus2 korupsi yang dilakukannya.
Itu kenapa agama harus dipisahkan dengan politik dan kekuasaan, itu yg disadari NU menelurkan khittah 1926 memisahkan organisasi dengan kegiatan politik. Karena harus kita sadari politik dan kekuasaan bila dicampur baurkan dengan agama hanya menimbulkan mudarat daripada manfaat.
Budaya korupsi itu tidak mengenal suku, agama dan ras, orang theis dan atheis juga bisa korup, suku dan bangsa apapun juga bisa korup, ras manapun juga ada kasus korupsinya, itu pilihan pribadi bukan ajaran agama. Jadi kita semua bisa belajar logis, jangan pernah mendukung atau membela seseorang berdasarkan suku, agama dan rasnya apalagi karena kasus korupsi, pelanggaran hukum dll itu berarti anda mendukung negara ini menjadi bersih, transparan dan tentunya menjadi maju dan makmur nantinya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Kahiyang (Oleh : Abad Badruzaman)
Senang sekali kemarin bisa mengikuti seluruh prosesi pernikahan Kahiyang-Bobby. Yang datang ribuan. Rame, semarak, tapi tetap khidmat dan sy...
-
Bpk Yusuf Kala yg terhormat. Semoga Bpk dan kel dlm lingkup keberkahan serta sehat lahir batin. Pak JK yg diberkahi Allah..Bpk adalah ...
-
Ir. Joko Widodo Silsilah Keluarga dan Kisah Hidup Presiden ke 7 RI (Membaca Hal Yang Benar, Berpikir Positif) (I) Langgam Hidup Ay...
-
Membaca buku Bahkan Malaikatpun Bertanya, tulisan Prof. Jeffrey Lang. saya menyimpulkan dgn dangkal bahwa setiap makhluk yg menerima kasih s...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar