Jumat, 30 Desember 2016

Ajang Penyelamatan Panggung


Perubahan jaman kadang selalu menimbulkan akibat yang tidak enak
Perubahan baik disatu sisi kadang buruk bagi sisi yang lain, kadang menjadi pil pahit
Perubahan pemerintahan, transparansi anggaran, ketegasan kadang menyakitkan

Ada ormas, LSM yang biasa hidup dari APBD mulai dipotong dananya
Ada pak mantan pejabat yg malu dosa2 korupsi, proyek2 mangkrak dll dijamannya diteliti satu persatu 
Ada pemuka agama dulu dipuja karena setia dan kasih thd istri sekarang meredup karena ketahuan kawin lagi

Perubahan jaman selalu memakan korban
Perubahan baik belum tentu baik bagi yang lain
Perubahan belum tentu bisa diterima semua orang

Itulah kenapa semua yang terusik turun ke jalan
Itulah kenapa semua yang terganggu sibuk membuat opini di media massa dan internet
Itulah kenapa semua yg bermasalah sibuk bersatu menyelamatkan panggungnya masing-masing

Jaman berubah saudara, manusia harus siap berubah dan beradaptasi
Jaman berubah saudara, tidak selamanya uang rakyat harus menjadi sapi perahan
Jaman berubah saudara, tidak selamanya masyarakat bisa dibodohkan

Itu kenapa sekarang sedang ng-trend demo2 sebagai ajang penyelamatan panggung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kahiyang (Oleh : Abad Badruzaman)

Senang sekali kemarin bisa mengikuti seluruh prosesi pernikahan Kahiyang-Bobby. Yang datang ribuan. Rame, semarak, tapi tetap khidmat dan sy...